Rabu, 31 Mei 2017

Menjajal Jalan Trans Papua dari Titik Nol di Kota Sorong

Sorong - Berlokasi di Sorong, Papua Barat, berhubung mendapat kesempatan menjajal langsung aspal demi aspal proyek Jalan Trans Papua yang akan menjadi akses baru bagi masyarakat di Papua.

Perjalanan dimulai dari titik nol km yang berada di Sorong, dengan tujuan pertama Manokwari. Perjalanan melalui jalur darat ini diperkirakan mencapai 12 jam dengan kecepatan 80 km sampai 100 km per jam dengan syarat tidak berhenti sepanjang perjalanan. 

Titik nol jalan Trans Papua di Kota Sorong Foto: Yogies Suyoko || yokokediri.blogspot.co.id

Titik nol km berada di persis di Pasar Boswesen atau Gereja Imanuel Sorong. Kendaraan yang digunakan pun kendaraan-kendaraan 4WD atau semacam kendaraan untuk off-road agar bisa menyesuaikan medan jalan yang jalurnya naik turun.

"Jarak tempuh sampai manokwari itu 12 jam kalau kita jalan terus tanpa berhenti," ujar Kepala Balai Provinsi Papua Barat Kementerian PUPR, Yohanes Tulak, di Sorong, Rabu (31/05/2017).

Jalan Trans Papua-Sorong Foto: Yogies Suyoko || yokokediri.blogspot.co.id

Jalan Trans Papua yang sepanjang 4.330,07 km akan menghubungkan Sorong di Provinsi Papua Barat hingga Merauke di ujung Indonesia bagian Timur.

Pembangunan dilakukan mulai dari preservasi atau perawatan jalan yang sudah ada selama ini, hingga pembukaan jalan-jalan baru menembus wilayah pegunungan, hutan hingga sungai.

Jalan Trans Papua terdiri dari 12 ruas yang masing-masing berada di Provinsi Papua (10 ruas) dan Provinsi Papua Barat (2 ruas).


Jalan Trans Papua- Sorong Foto: Yogies Suyoko || yokokediri.blogspot.co.id

Khusus di Provinsi Papua Barat, ada dua ruas yang di mulai dari Sorong-Kambuaya-Manokwari yang panjangnya 590 km, sedangkan selanjutnya dari Manokwari-Wasior-Batas Provinsi Papua Barat dengan Papua.

"Jadi total dua ruas Trans Papua di Papua Barat ini 1.070,62 km," jelas Tulak.

Nantinya, dua ruas jalan Trans Papua di Papua Barat akan menyambung dengan sepuluh ruas yang ada di Provinsi Papua di antaranya adalah dari Kwatisore menuju Nabire, Nabire menuju Enarotali, dan Enarotali-Ilaga-Mulia-Wamena sepanjang 127,2 km. 

Jalan Trans Papua- Sorong Foto: Yogies Suyoko || yokokediri.blogspot.co.id

Kemudian disambung lagi dari Wamena menuju Elelim dan Jayapura sepanjang 61,8 km. Dari Wamena juga ada jalur menuju ke Habema-Kenyam-Mumugu sepanjang 300 km di mana sebagian besar sudah dibangun dengan urpil atau urugan pilihan. Sementara sebagian kecil lainnya di daerah Wamena dan Habema sudah terbangun aspal. Sedangkan yang masih tanah ada di daerah Paro dan Mugi.

Ada pula ruas Kenyam-Dekai sepanjang 167 km, ruas Dekai-Oksibil sepanjang 3 km, Oksibil-Waropko sepanjang 41,3 km, Waropko-Tanah Merah dan Merauke, serta Wagete-Timika sepanjang 7,1 km.

Jalan Trans Papua-Sorong Foto: Yogies Suyoko || yokokediri.blogspot.co.id






Salam Masyarakat Kediri di Kota Sorong-Papua Barat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar